Sabtu, 23 Maret 2013

Ciptakan Suasana Senyaman Mungkin: komitmen diri

Ciptakan Suasana Senyaman Mungkin: komitmen diri: KOMITMEN DIRI PADA FAKULTAS PSIKOLOGI Assalamualaikum Wr. Wb Saya bernama Permata Ismawarni Putri Purba,NIM 121301030, akan...

Jumat, 22 Maret 2013

komitmen diri



KOMITMEN DIRI PADA FAKULTAS PSIKOLOGI
Assalamualaikum Wr. Wb
Saya bernama Permata Ismawarni Putri Purba,NIM 121301030, akan berkomitmen dan akan mempertanggung jawabkan kesalahan yang telah saya perbuat. Yaitu tidak ikut serta dalam acara gerak jalan santai dalam rangka dies natalis USU.
Pemimpin yang tepat adalah dimana ia dapat menjaga komitmennya dengan baik.  Serta dapat mengaplikasikan komitmen itu dalam kehidupannya. Dapat menjaga komitmen itu dan mempertanggung jawabkan prinsip yang telah di buat.
Hmm..!! berbicara soal komitmen, izinkan saya menggoreskan sedikit tinta untuk menjelaskan komitmen saya terhadap diri sendiri dan Fakultas Psikologi USU.
Komitmen itu ialah bagaimana kita mempertangguang jawabkan apa yang telah kita katakan. Komitmen jugag dapat di artikan sebagai ikatan janji, baik terhadap diri sendiri maupun terhadap orang lain. Komitmen harus memiliki tujuan yang baik. Baik secara personal maupun secara individual. Komitmen bukan sekedar berupa ucapan semata. Melainkan satu perbuatan yang mana perbuatan itu sendiri merupakan bukti bahwa komitmen yang telah kita ucapkan harus di buktikan dengan perbuatan yang menjelaskan komitmen itu.
 Setelah panjang lebar berbicara tenteng komitmen, berikut komitmen saya terhadap fakultas psikologi USU. Begitu banyak komitmen yang saya buat dalam kehidupan saya salah satunya komitmen di fakultas psikologi USU.
          Goresan pertama saya mulai dari cara berpakain. Berbicara soal pakaian terkadang bisa di bilang mudah tapi terkadang rumit jugag ya teman-teman..!! kalau di suru memilih pakaian yang bagus, wah!! Itu sangat mudah. Tapi kalau di suruh memilih pakaian bagus dan bernilai tinggi, itu sangat susah di cari. Tapi bagi saya memilih busana atau pakaian yang bernilai tinggi dari nilai kesopanan mudah-mudah saja. Karna komitmen saya berpakain tidak perlu berlebih-lebihan. Cukup bagaimana kita menutup aurat sesuai dengan di ajarkan islam. Karna dengan cara kita menutup aurat itu sudah memiliki nilai kesopann yang cukup tinggi. Tidak perlu mahal, sederhana tapi berkualitas dan memiliki nilai tersendiri.
          Goresan kedua saya lanjut dengan tepat waktu dalam kegiatan belajar. Masalah tepat waktu ini memang sedikit mudah. Karna jika kita tidak ingin di cap “manusia jam karet” ya pastilah kita buru-buru untuk merubahnya. Komitmen saya tentang ini di banyak, komitmen saya cukup dengan tidak terlambat sekian detik pun dalam mengikuti pembelajaran. Karna prinsip saya terlambat 1 detik sudah 100 ilmu yang telah saya lewatkan. Terlambat 1 jam sudah tidak terhitung ilmu yang telah saya lewatkan. Jadi menurut saya ketepatan waktu itu sangat berharga.
          Goresan ketiga mematuhi setiap peraturan terutama di Fakultas Psikologi USU. USU!!! Siapa yang tidak mengenalnya. Salah satu universitas terkenal di Indonesia. Ketepatan saya adalah salah satu mahasiswi di Universitas ini. Maka dari itu peraturan di Fakultas masing-masing pasti ada. Terutama di Fakultas saya, yaitu Fakultas Psikologi USU. Untuk mengikuti peraturan di fakultas psikologi saya berkomitmen akan mengikuti setiap peraturan yang ada di USU dan saya siap menerima sanksi apapun jika saya melakukan kesalahan. Karena itu adalah tanggung jawab saya sebagai mahasiswi. Dan saya akan mempertanggung jawabkan komitmen saya ini.
Dan untuk mempertangguang jawabkan kesalahan saya yang tidak mengikuti gerak jalan santai dalam acara dies natalis USU, saya siap menerima sanksi apapun dari Ibu Pembantu dekan III Fakultas psikologi. Dan saya berjanji tidak akan mengulanginya lagi. Dan saya juga meminta maaf yang sebesarnya kepada Ibu pembantu Dekan III atas ketidak ikut sertaan saya dalam acara itu.
          Demikian goresan-goresan yang telah saya buat. Mudah-mudahan dari komitmen ini saya dapat menuju manusia yang bertanggung jawab di masa depan, menjadi pemimpin yang tepat bagi diri saya sendiri, maupun orang lain. Cukup banyak goresan yang saya buat, jadi jikalau ada kata-kata yang kurang tepat saya mintak maaf. Karena tak ada manusia yang sempurna, begitupun dengan saya. Terima kasih..
Alhamdulillahirobbil a’lamin.